BPR KR Harus Bertanggung Jawab Ungkap Nasabah

0

SUBURJAGAT.COM | Indramayu – Forum Peduli Nasabah BPR KR Indramayu dan perwakilan nasabah, hari ini mendatangi Pendopo Kabupaten Indramayu, Senin 20 Maret 2023.

Sehubungan dengan kondisi Bank BPR KR yang semakin tidak menentu, penarikan uang tunai macet, disemua cabang bahkan dipusat, perwakilan nasabah dan Forum Peduli Nasabah BPR KR menyampaikan pendapat dimuka umum dan melakukan audensi.

Aksi ini bertujuan meminta Bupati Indramayu selaku pemegang KPM BPR KR juga sebagai kepala daerah yang sudah seharusnya melindungi masyarakat untuk segera mengambil langkah penyelesaian kongkrit dan cepat terkait tabungan nasabah.

Sesuai apa yang dikatakan oleh perwakilan dari nasabah Bank BPR KR Indramayu, Dr. Dr. Ir. H. Ady Setiawan, S.H, M.H, M.M, M.T selaku Dirut Perum Dam Tirta Darma Ayu, mengatakan pada Awak Media “Saya mewakili nasabah BPR KR Indramayu merasa hawatir karena perlu diketahui, Perum Dam Tirta Darma Ayu yang saya pimpin, memiliki deposito berupa simpanan Rp. 900.000.000 di BPR KR dan tidak bisa diambil karena kesulitan likuiditas tidak ada uangnya, maka saya memaksa jajaran Direksi dan Komisaris Bank BPR KR, untuk bertanggung jawab terhadap seluruh uang nasabah, karena ini akan berdampak kepada masyarakat” ungkapnya.

Lanjut “Pihak BPR KR harus bertanggung jawab jangan bisa melempar begitu saja, tadi juga ada usulan dari beberapa teman-teman nasabah bank, mengatakan pihak OJK akan memberikan suntikan dana asalkan pihak Eksekutif dan Legislatif mau untuk tanda tangan, mohon untuk diperjelas. Apakah memang bisa OJK itu memberi dana talangan, seperti apa yang disampaikan waktu dengar pendapat di Gedung DPRD kemaren, oleh karena itu saya akan mempertanyakan kepada pihak OJK tentang informasi itu” ungkap Dirut Tirta Darma Ayu.(Widy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *