SUUBURJAGAT.COM | Indramayu – Berdasarkan SKB 3 Menteri Libur Nasional 2023, pemertintah menetapkan 16 Hari Libur Nasional 2023 dan 8 hari Cuti Bersama Nasional.
Tentu ini kabar yang cukup membahagiakan, pemertintah menetapkan.
1 Januari 2023 (Minggu) : Tahun Baru Masehi,
22 Januari 2023 (Minggu): Tahun Baru Imlek 2574 (kelinci air),
18 Februari 2023 (Sabtu) : Isra’Mi’raj Nabi Muhammad saw. 1444 Hijriyah,
22 Maret 2023 (Rabu): Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1945,
7 April 2023 (Jumat): Wafat Yesus Kristus,
22 April 2023 (Sabtu): Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah,
23 April 2023 (Minggu): Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah,
1 Mei 2023 (Senin): Hari Buruh Sedunia,
18 Mei 2023 (Kamis): Kenaikan Yesus Kristus,
1 Juni 2023 (Kamis): Hari Lahir Pancasila,
4 Juni 2023 (Minggu): Hari Waisak,
29 Juni 2023 (Kamis): Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah,
19 Juli 2023 (Rabu): Tahun Baru Islam 1445 Hijriyah,
17 Agustus 2023 (Kamis): Hari Proklamasi Kemerdekaan RI Ke 78,
28 September (Kamis): Maulid Nabi Muhammad saw.,
25 Desember 2023 (Senin): Hari Raya Natal,
23 Januari 2023 (Senin): Libur bersama Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili,
23 Maret 2023 (Kamis): Cuti bersama Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1945,
21 April 2023 (Jumat): Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah,
24 April 2023 (Senin): Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah,
25 April 2023 (Selasa): Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah,
26 April 2023 Rabu): Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah,
2 Juni 2023 (Jumat): Cuti bersama Hari Raya Waisak,
26 Desember 2023 (Selasa): Libur bersama Hari Raya Natal,
Secara keseluruhan, ada 24 hari libur di tahun 2023. Artinya, akan banyak long weekend di tahun ini. Nah, apakah sudah ada rencana untuk liburan.
Jangan sia-siakan hari libur dan cuti bersama, manfaatkan untuk liburan bersama dengan keluarga atau orang terkasih, sebagai rekomended salahsatu tempat wisata yang ada di Kota Indramayu antaralain, Pantai Karangsong, menjadi salah satu tempat wisata yang tentunya harus dikunjungi, pasalnya, Pantai Karangsong ini selain menyuguhkan pemandangan laut yang menakjubkan, juga keindahan alam yang ditawarkan begitu mempesona, disini juga tampak lalu lalang kapal-kapal besar para nelayan, yang seakan menjadi magnet para wisatawan.
Disamping menyuguhkan panorama pantai, dan keramah tamahan masyarakat, Wisata Pantai Karangsong juga memiliki halaman parkir yang cukup luas, sehingga menambah kenyamanan para pengunjung.
Pantai Karangsong memang banyak diminati oleh wisatawan dari dalam ataupun luar kota.
Pantai yang terletak di Desa Karangsong, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, merupakan salahsatu pantai kebanggaan masyarakat Indramayu.
Di pantai Karangsong selain menyuguhkan keindahan pantai, terdapat pula jajanan khas Kota Mangga diantaranya, Pindang Gombyang, Rumbah urab dan yang lainya.
Salah satu pengunjung yang datang satu mobil bus rombongan, berasal dari Kota Majalengka dengan wajah sumeringah mengatakan pada awak media “Saya datang bersama rombongan ibu-ibu dari Kota Majalengka, saya sangat menikmati pemandangan pantai, dan lalu lalang kapal para nelayan, disini saya nyaman ditambah harga tiket masuk,dan harga jajanan semuanya terjangkau, pasti saya akan mengajak keluarga pas libur Hari Raya Idul Fitri untuk kembali mengunjungi Wisata Pantai Karangsong ini” ungkap Cece sambil tersenyum, pada Sabtu 25 Maret 2023. ( Red)