Pesiapan Para Caleg Partai Hanura Indramayu Sudah 100% Untuk Ikut Kontestasi Di Pemilu 2024

0

SUBURJAGAT.COM | Indramayu

Ketua DPC Partai Hanura  H. Ahmad Fathoni dalam keteranganya menyatakan Caleg Hanura sudah siap 100% untuk ikut kontestasi Pemilu tahun 2024. Pernyaataan tersebut diungkapkan di Kantor DPC Hanura  Jalan Kembar, Kelurahan Kepandean, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, pada hari Minggu 16 Juli 2023.

Pemberkasan ulang atau penambahan berkas  harus dilakukan guna menindak lanjuti hal- hal yang berkaitan dengan kesiapan para Caleng untuk maju ikut kontestasi di Pemilu 2024.

Sesuai apa yang dikatakan oleh Ketua DPC Partai Hanura,”Hari ini saya Ketua DPC Partai Hanura dengan Sekertaris melengkapai kekurangan berkas persaratan para Caleg, dan memberikan masukan untuk beberapa hal yang memang harus ditindaklanjuti dari DPC kepada para kandidat calon, pertama terkait dengan hasil verifikasi, karena ini sangat penting berdasarkan hasil verifikasi yang kemarin dilakukan oleh KPUD, otomatis ada temuan-temuan berkaitan dengan bakal calon, apakah itu masuk wilayah memenuhi syarat atau tidak memenuhi syarat karena  pemilu tahun 2024,  beda dengan pemilu – pemilu yang kemarin, pemilu 2024 itu, bila ditemukan persaratan yang tidak memenuhi syarat (TMS) contoh terkait data gelar dan yang lainya, maka harus ada perbaikan yang harus dilaporkan kembali pada DPP dengan melampirkan bukti keterangan asli” ungkap Ketua DPC.

“Untuk persiapan kita dalam kontestasi Pemilu 2024, Partai Hanura Indramayu mengambil langkah awal yaitu untuk mencari saksi yang di tempatkan setiap TPS, begitupun kaitanya dengan kesiapan para teman Caleg tentang pemetaan wilayah wilayah basis kekuatan sehingga kita bisa melihat atau bisa baca persen tase kemenangan” tuturnya.

Hasil verifikasi  KPU yang dihadiri oleh LO sudah terselesaikan, sekerang teman-teman Caleg Partai Hanura DPC Indramayu siap 100% untuk menghadapi kontestasi Pemilu tahun 2024, dengan total caleg 36 komposisi caleg perempuan 13, Keterwakilan Caleg perempuan tiap dapil yaitu 30% sehingga Pantai Hanura Indramayu sudah memenuhi syarat tersebut, untuk Caleg laki- laki 23 dan Partai Hanura Kabupaten Indramayu menargetkan 1 Kursi untuk tiap dapil, dan target minim memperoleh 4 kursi di DPRD” tutup Ketua DPC Partai Hanura Indramayu.

Dalam kesempatan yang sama Sekertaris DPC Partai Hanura, Abdul Hidayat, SH yang sekarang mencalonkan diri sebagai Calon  Legislatif Provinsi menyatakan siap maju ke jawa barat sebagai Calon Anggota DPRD Provinsi dan mentargetkan suara 60.000  Untuk provinsi, secara realita 10.000 tiap Dapil  untuk Jabar 12 Provinsi. Dan menyatakan siap membangun sektor pertanian diwilayah Jawa Barat.

“Saya menyatakan siap maju ke jawa barat sebagai calon Anggota DPRD Provinsi dan mentargetkan suara 60.000 untuk provinsi, secara realita 10.000 tiap Dapil untuk Jabar 12 provinsi. Saya siap membngun sektor pertanian, dan saya berkomitmen akan membangun kususnya wilayah Jawa Barat” ungkap Calon Anggota Dewan DPRD Provinsi. (Karmono)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *