SUBURJAGAT.COM | Indramayu
Pelantikan dan pengukuhan pengurus karang taruna Kecamatan Juntinyuat Kabupaten Indramayu masa bakti 2023-2028 dihelat di Aula Kecamatan Juntinyuat. Jumat (18/8/2023).
Acara diawali dengan menyanyikan lagu indonesia raya, dan dilanjutkan dengan pelantikan serta pengukuhan disambung sumpah janji kepengurusan karang Taruna Kecamatan Juntinyuat.
Pelantikan dihadiri dan disaksikan Ketua Karang Taruna Kabupaten Indramayu yang wakilkan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen), Camat Juntinyuat, Kapolsek Juntinyuat, Koramil 1609/Juntinyuat, Ketua Karang Taruna Desa se-Kecamatan Juntinyuat, serta Organisasi Kepemudaan dari GMBI, GIBAS, PIB.
Manuni berangkat dari Ketua Karang Taruna Pajimatan Desa Tinumpuk, pada acara Temu Karya Karang Taruna Kecamatan Juntinyuat terpilih secara pemilihan, Minggu (25/06/2023). Dan pada hari ini secara sah dilantik dan kukuhkan oleh camat Juntinyuat.
Camat Juntinyuat Asep Kusdianti dalam sambutannya menuturkan, selamat kepada Manuni yang sudah dilantik menjadi ketua Karang Taruna kecamatan Juntinyuat masa bakti 2023-2028. Semoga dalam menjalankan tugasnya mendapatkan keberkahan.
“Dibawah kepemimpinan Manuni, Harapan besar kami, Karang Taruna kecamatan Juntinyuat bisa bersinergi dengan jajaran Forkopimcam, serta bisa ikut andil dalam berbagai kegiatan sosial”, Ujar Camat.
Karang Taruna kecamatan Juntinyuat masih lanjut Camat, yang selama ini belum ada kiprahnya, nanti kedepannya bisa berkembang dan bisa berkontribusi serta membantu kinerja Pemerintahan menuju Indramayu Bermartabat.
“Forkopimcam akan selalu mendukung segala aktivitas serta kegiatan Karang Taruna kecamatan Juntinyuat. Semoga organisasi karang Taruna Kecamatan Juntinyuat bisa bangkit lagi dan mampu menampilkan eksistensinya dimuka publik”, harapnya.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Karang Taruna Kabupaten Indramayu M. Dahroni berpesan, semoga dibawah komando Manuni Karang Taruna Kecamatan Juntinyuat bisa menjadi percontohan buat karang Taruna Kecamatan yang lain.
“Beban dan tanggung jawab yang diemban oleh ketua Karang Taruna tingkat Kecamatan lumayan berat. maka dari itu, gerakan semua kader kepengurusan sesuai tugas dan fungsinya”, ucap Dahroni.
Sekjen Dahroni menambahkan, rangkul dan ajak komunikasi semua organisasi Kepemudaan yang ada di lingkup Kecamatan Juntinyuat. Kelak segala aktivitas dan kegiatan akan berjalan dengan selaras serta harmonis.
Manuni Ketua Karang Taruna Kecamatan Juntinyuat dalam sambutannya, semoga kedepan keberadaan Karang Taruna Kecamatan Juntinyuat tidak dipandang sebelah mata lagi, serta bisa memberikan kontribusi, dan bersinergi degan jajaran pemerintah tingkat Forkopimcam menuju Indramayu Bermartabat. (Red)